Batik Magelang |
PFMMAGELANG, RAGAM - Selama ini Kota Magelang memang bukan termasuk wilayah dengan penghasil batik. Meski demikian jangan dikira kerajinan batik tidak hidup di daerah ini.
Batik Magelang sekarang ini sudah semakin populer seiring dengan semakin banyaknya masyarakat yang berminat dengan kain bercorak khas asli daerah. Meruntut sejarahnya perkembangan batik khas magelang tidak lepas dari budaya kuno dan warisan tradisional yang turun menurun.
Batik Magelang memiliki ciri khas tersendiri yang tentunya menambah nilai seni dan filosofi yang terkandung dalam setiap goresan motifnya. Dalam proses pembuatannya batik magelang memang tidak jauh berbeda dengan batik dari daerah lain contohnya dari Yogyakarta.
Nah, inilah beberapa kreasi batik khas Magelang atau batik-batik dengan motif kearifan lokal Magelang. Seperti apa? Yuk simak selengkapnya !
1. Batik Motif Water Toren
Batik Magelang dengan motif Water Toren |
Magelang memiliki potensi batik yang bagus, yang dapat dikembangkan lebih serius. Salah satu motif batik Magelang adalah motif Water Toren. Batik Magelang motif Water Toren yang merupakan salah satu ikon yang ada di Kota Magelang. Menara Air buatan Belanda yang berada di sebelah barat alun-alun Kota Magelang atau depan Masjid Agung.
2. Batik Motif Mandala Lunglungan
Batik Magelang dengan motif yang diberi nama Mandala Lunglungan |
Selain batik dengan motif Water Toren, di Magelang juga terdapat batik kontemporer yang diberi nama ‘Mandala Lunglungan’. Tentunya mandala pada batik ini menggambarkan monumen Budha terbesar di dunia yaitu Candi Borobudur yang terletak di kawasan Kabupaten Magelang.
Sedangkan Lunglungan adalah motif saling taut menaut. Digambarkan dari bunga yang saling bertautan. Filosofinya adalah orang hidup harus saling tolong menolong. Batik ini dihiasi bunga sempurna dan di warnai dengan warna khas Jawa Tengah yaitu coklat sogan dan mboroni. Secara keseluruhan batik ini menggambarkan tradisi tolong menolong masyarakat Jawa Tengah di tengah keindahan dan kemegahan warisan budi dan daya leluhur.
Demikian artikel kali ini mengenai batik khas magelang yang memiliki motif unik dan bisa dibilang motifnya Magelang banget ! Selamat Hari Batik Nasional ! Sekian tulisan kali ini semoga bermanfaat. Terima kasih.
Sedangkan Lunglungan adalah motif saling taut menaut. Digambarkan dari bunga yang saling bertautan. Filosofinya adalah orang hidup harus saling tolong menolong. Batik ini dihiasi bunga sempurna dan di warnai dengan warna khas Jawa Tengah yaitu coklat sogan dan mboroni. Secara keseluruhan batik ini menggambarkan tradisi tolong menolong masyarakat Jawa Tengah di tengah keindahan dan kemegahan warisan budi dan daya leluhur.
Demikian artikel kali ini mengenai batik khas magelang yang memiliki motif unik dan bisa dibilang motifnya Magelang banget ! Selamat Hari Batik Nasional ! Sekian tulisan kali ini semoga bermanfaat. Terima kasih.
sumber : infobatik.id
Selamat Hari Batik Nasional ! Kenali Beberapa Batik Khas Magelang Dengan Motif Magelang Banget !
Reviewed by PFM MGL BLOG
on
3:07 PM
Rating:
No comments: