Sugeng Rawuh - Selamat Datang - Welcome

Rusun MBR Ditargetkan Rampung Tahun Ini

Rusun-ilustrasi
PFMMAGELANG, MAGELANG - Pembangunan rumah susun untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) menjadi satu dari upaya dalam percepatan program pembangunan sejuta rumah.

Tahun ini, sebanyak 310 buah tower rumah susun atau sebanyak 15 ribu unit ditargetkan dapat selesai dibangun di seluruh Indonesia.

Demi menaikkan daya saing Indonesia sehingga dapat bersaing dengan negara lain, sejumlah upaya yang dilakukan salah satunya adalah dengan melakukan percepatan pembangunan infrastruktur, termasuk diantaranya di bidang perumahan. Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kemen PUPR, Khalawi AH seperti yang diberitakan pada laman tribunnews.com.

Selain pembangunan rusun MBR, Pemerintah juga memprogramkan rusun untuk Aparatur Sipil Negara (ASN), asrama perguruan tinggi, asrama santri pondok pesantren, serta rumah khusus untuk nelayan di daerah perbatasan, paramedis, dokter, maupun perawat yang bertugas jauh dari tempat tinggal.

Sementara itu, Sigit Widyonindito, Wali Kota Magelang mengatakan, pembangunan rumah susun MBR ini merupakan salah satu upaya untuk menyediakan hunian nyaman untuk masyarakat.

Rusun MBR Ditargetkan Rampung Tahun Ini Rusun MBR Ditargetkan Rampung Tahun Ini Reviewed by PFM MGL BLOG on 7:57 AM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.